Bahan Membuat Kue Kering

 Kue kering yang sering disebut orang sebagai cookies berasal dari kata koekje atau koekie yang berarti small cake atau bolu yang kecil. Bahan dan cara pembuatan kue kering memang tak jauh dari cara membuat cake. Meskipun begitu di Indonesia sebutan untuk si "bolu" kecil ini malah menjadi kue kering karena rasanya yang memang renyah dan kering.

Anda perlu tahu, bahwa kue kering tidak sama dengan biskuit. Biskuit adalah kue kering yang mengandung sedikit lemak dan gula. Biskuit umumnya diproduksi secara massal di pabrik. Tentu ini berarti menggunakan peralatan dan oven khusus. Biskuit dikemas dalam kaleng-kaleng atau kemasan kantong kedap udara.

Membuat kue kering sekilas tampaknya amat mudah. Semua bahan dicampur lalu dibentuk dan dioven. Padahal prosesnya tidak semudah itu. Ada beberapa hal yang perlu anda ketahui dan lakukan agar kue kering Anda tidak sekedar jadi, tetapi enak rasanya. Pemahaman bahan dan karakternya akan membantu kita menciptakan kue kering yang lezat. Teknik pembuatan kue juga akan banyak menolong kita saat menemukan kegagalan waktu membuat kue kering.

Mari kita bahas bahan-bahan yang biasa digunakan untuk membuat kue kering :
1. Tepung
Tepung yang dipiplih biasanya berprotein rendah atau tepung serbaguna. Selain tepung terigu, kadang juga kita temukan tepung arorut (tepung sagu singkong), tepung kanji, tepung maizena, atau tepung hunkue. Tepung memiliki fungsi untuk membangun struktur kue dan sebagai pengikat bahan yang diguankan dalam kue kering.

2. Gula
Gula yang digunakan dalam kue kering bisa gula pasir, gula palem, tepung gula dan brown sugar (gula karamel). Gunanya untuk memberi rasa manis dan memberi warna pada kue. Kue yang gulanya sedikit akan pucat warnanya.

3. Lemak
Baik lemak hewan (mentega) maupun lemak tumbuhan (margarin) bisa digunakan untuk membuat kue kering. Tetapi minyak atau mentega putih juga oke dibuat kue kering. Umumnya orang mencampur margarin dengan mentega. Tujuannya bukan hanya untuk menghemat biaya tetapi juga membuat kue kering tidak hancur.

4. Telur
Dalam pembuatan kue kering, telur yang digunakan bisa kuning telur, putih telur atau keduanya. Kue yang menggunakan kuning telur saja akan lebih empuk, sebaliknya bila menggunakan putih telur saja akan menjadi keras. Penambahan telur untuk memberi kelembaban, nilai gizi, sekaligus membangun struktur kue. Telur juga sering dijadikan pemoles untuk mengkilatkan kue.

5. Bahan Lain
Salah satunya adalah susu bubuk, susu cair, susu kental manis atau susu segar. Susu digunakan untuk memberi rasa, aroma dan nilai gizi. Rempah-rempah juga termasuk bahan yang sering ditambahkan dalam pembuatan kue. Tujuannya untuk menambah aroma. Bahan tambahan lain bisa berupa buah kering, cokelat bubuk, aroma (seperti pasta cokelat, moka dan esens buah-buahan)

6. Bahan Pemuai
Misalnya soda kue yang membuat remah kue kering jadi gelap warnanya, dan bisa mengontrol kegosongan gula. Terlalu banyak soda membuat kue terasa seperti sabun. Selain soda kue adalah Baking Powder, yaitu campuran antara soda kue, cream of tartar dan tepung. Perbandingannya sekitar 1:2:1. Tujuan penambahan ini untuk membuat kue kering lebih renyah dan memperlebar kue kering.

*posted with luv*
photo source : malang.indonetwork.co id
Bahan Membuat Kue Kering Bahan Membuat Kue Kering Reviewed by Me on 19.23 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.